April Mop, dikenal dengan April Fools' Day dalam bahasa Inggris, diperingati setiap tanggal 1 April setiap tahun. Pada hari itu, orang dianggap boleh berbohong atau memberi lelucon kepada orang lain tanpa dianggap bersalah. Hari ini ditandai dengan tipu-menipu dan lelucon lainnya terhadap keluarga, musuh, teman bahkan tetangga dengan tujuan mempermalukan orang-orang yang mudah ditipu. Di beberapa negara seperti Inggris dan Australia serta Afrika Selatan, lelucon hanya boleh dilakukan sampai siang atau sebelum siang hari. Seseorang yang memainkan trik setelah tengah hari disebut sebagai "April Mop". Namun di tempat lain seperti Kanada, Perancis, Irlandia, Italia, Rusia, Belanda, dan Amerika Serikat lelucon bebas dimainkan sepanjang hari. April Mop atau April Fools ini juga kerap diperingati oleh media massa dengan menerbitkan kisah luar biasa yang hanya mengada-ada saja (Hoax April Mop). Istilah April Mop di Berbagai Negara April Mop diserap dalam bahasa Belanda yang berakti Kelakar atau Dogeng. Sedangkan dalam bahasa Inggris dikenal April Fools' Day. Selain itu di Inggris April Mop juga lebih dikenal dengan istilah April Noddie sebutan buat orang-orang yang tertipu. Di Skotlandia April Mop diperingati selama 2 hari yang dinamakan April Gowk, dan pada hari kedua dinamakan Taily Day yang dikhususkan mengarah ke fisik seseorang pada anggota badannya.
Di Perancis disebut Poissin d'Avril artinya ikan April oleh sebab itu anak-anak biasanya saling mengganggu dengan mengunting gambar ikan dan menempelkannya di belakang punggung temannya sebagai lelucon. Tapi Spanyol merayakan April Mop pada tanggal 28 Desember yang disebut Dia de los Santos Inocentes artinya hari anak tak bersalah sampai pemerintahan Spanyol mengeluarkan undang-undang baru agar tanggal 28 Desember 1978 diundur sehari supaya tidak dijadikan bahan tertawaan atau dianggap sebagai lelucon. Berbagai Teori Mengenai Asal Usul April Mop Istilah April Mop disinyalir sudah dikenal di Perancis pada abad 16, Sebelum ada penyempurnaan sistem penanggalan seperti yang kita kenal saat ini, tanggal tersebut di anggap sebagai hari pergantian tahun (kata April diserap dari bahasa Belanda Aprire, artinya membuka).
Padahal Paus Gregory telah memperkenalkan sistem penanggalan baru yang diawali dengan bulan Januari, tetapi sosialisasi tidak mencapai semua kalangan dan bahkan banyak yang tidak percaya ketika diberitahukan perihal tersebut. Sehingga mereka tetap merayakan tahun baru setiap tanggal 1 April. Merekalah yang disebut April Mop, atau orang-orang yang tertipu di bulan April. Teori lain didasarkan pada penanggalan Romawi yang hanya terdiri dari sepuluh bulan, sehingga Tahun Baru dirayakan pada 1 April. Masyarakat Romawi kuno merayakan dengan pesta karnaval yang disebut Quirinalia. Pada tahun 1564 Raja perancis Karel IX mengadakan perubahan penanggalan dari tanggal Romawi menjadi tanggal Anno Domini seperti yang kita pakai sekarang pada Tahun Baru diadakan dan dirayakan tanggal 1 Januari. Namun karena informasi saat itu kurang jelas jadi merayakan Tahun baru pada tanggal 1 April, karena kesalahan itulah makanya jadi bahan tertawaan, mulai dari situlah timbul istilah maupun kebiasaan April Mop yang dilakukan pada tanggal 1 April. Ada Teori lain yang dimuat di Washington Post mengatakan bahwa tradisi ini dimulai pada jaman Romawi Kuno. Saat itu ada perayaan kepada dewi Ceres, Dewi Panen. Konon putri sang Dewi diculik oleh Pluto, dewa dunia gaib. Ceres diceritakan mengikuti gema suara teriakan anaknya, hal yang mustahil, sebab gema sangat sulit dicari sumber asalnya.
Sehingga Ceres dikatakan melaksanakan A Fools Errand atau tugas orang bodoh. Para agamais di Eropa menilai asal muasal April Mop merupakan tanggal lahir dan kematian Judas Iskariot yang menghianati Yesus, gurunya. Yudas identik dengan Iblis yang suka berdusta. Bahkan ada yang menganggap April Mop berasal dari hari kemenangan atas dibunuhnya ribuan umat Islam Spanyol oleh tentara Salib lewat cara-cara penipuan. Sebab itulah, para tentara salib merayakan April Mop dengan cara melegalkan penipuan dan kebohongan walau dibungkus dengan dalih sekedar hiburan atau keisengan belaka. Peristiwa Nyata pada Hari April Mop Rutinitas lelucon April Mop sering membuat orang-orang yang memperingatinya sering meragukan liputan berita yang terbit pada tanggal 1 April. Berikut adalah contoh peristiwa nyata yang terjadi pada tanggal 1 April yang awalnya dianggap sebagai lelucon. Pada 1 April 1946, gempa bumi dan tsunami di Pulau Aleutian membunuh 165 orang di Hawaii dan Alaska mengakibatkan dibuatnya sistem peringatan tsunami. Di Hawaii, tsunami ini dikenal dengan Tsunami April Mop, karena banyaknya orang yang mati karena tidak percaya berita akan kedatangan tsunami tersebut.
Pada tahun 1979, Iran menyatakan bahwa 1 April merupakan Hari Republik. Kabar ini dianggap sebagai lelucon hingga tiga puluh tahun kemudian. Pada tanggal 1 April 1984, penyanyi Marvin Gaye ditembak dan dibunuh oleh ayahnya. Awalnya, orang beranggapan bahwa itu adalah berita palsu atau hoax, terutama mengingat aspek aneh ayah menjadi seorang pembunuh. Merger Square dan perusahaan saingannya, Enix, terjadi pada 1 April 2003, dan pada awalnya dianggap sebagai lelucon. Peluncuran Gmail pada April 2004 oleh Google juga awalnya dianggap lelucon, karena Google memang terkenal sering memasang lelucon April Mop pada situs mereka. Link artikel ini: http://www.berbagaihal.com/2011/04/berbagai-hal-tentang-april-mop.html
Sumber : http://www.berbagaihal.com/2011/04/berbagai-hal-tentang-april-mop.html
Tidak ada komentar:
Posting Komentar